Polres Blitar Kota Gelar Apel Kesiapan Pengamanan Malam Natal Tahun 2022 - METRO JATIM

Breaking

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini

Minggu, 25 Desember 2022

Polres Blitar Kota Gelar Apel Kesiapan Pengamanan Malam Natal Tahun 2022



Blitar, Metro Jatim;

Polres Blitar Kota menggelar apel Kesiapan Pengamanan Malam Natal Tahun 2022 bertempat di halaman mako Polres Blitar Kota, Sabtu, 24/12/2022.


Hadir dalam kegiatan apel kesiapan pengamanan Natal Tahun 2022 Kepala Kesbangpol Kota Blitar Toto Subandrio, Wakapolres Blitar Kota Kompol Yoyok Dwi Purnomo, Pejabat Utama dan Kapolsek Jajaran Polres Blitar Kota.


Sebanyak 325 pasukan gabungan baik TNI dan Polri, Pemerintah Kota Blitar dan juga Ormas Terkait yaitu Rapi, Orari dan Senkom dilakukan penggeseran disejumlah gereja yang melaksanakan ibadah natal 2022


Diketahui hari ini beberapa Gereja di wilayah Hukum Polres Blitar Kota melaksanakan misa Natal 2022 


Kapolres Blitar Kota AKBP Argowiyono mengatakan, apel kesiapan pengamanan Malam Natal Tahun 2022 ini dalam rangka pengamanan misa natal dan juga pengamanan obyek wisata karena juga bertepatan dengan liburan anak sekolah.


“Hari ini kita lakukan penggeseran sebanyak 325 pasukan gabungan TNI-Polri dan Ormas  akan mengamankan gereja di Wilayah Hukum Polres Blitar Kota yang akan melaksanakan misa Natal 2022 dan juga mengamankan obyek wisata karena bertepatan dengan hari libur anak sekolah,” ujar Kapolres Blitar Kota AKBP Argowiyono


AKBP Argowiyono mengharapkan setelah apel ini segera bergeser ke tempat-tempat ibadah Natal sesuai plotingan masing-masing personil yang sudah disprintkan maupun antisipasi obyek wisata karena berpotensi adanya gangguan kamtibmas


” Lakukan pelaksanaan tugas dan laksanakan sesuai sop dalam menjalankan tugas pengamanan gereja maupun obyek wisata,” ucapnya


Mari kita bekerja secara optimal sehingga masyarakat yang akan melaksanakan misa Natal 2022 dapat merasakan keamanan dan kenyamanan dalam melaksanakan ibadah dan kehadiran Polri dapat dirasakan oleh masyarakat.


AKBP Argowiyono menegaskan adanya potensi kerawanan keamanan yang timbul dari Natal dan Obyek wisata dj musim libur anak sekolah, sehingga diharapkan anggota memperhatikan cara bertindanya. Kewaspadaan tetap di tingkatkan laksanakan tugas dengan humanis


“Semoga perayaan Natal dan tahun baru berjalan lancar, dengan Kamtibmas situasi kondusif," pungkasnya. (Iman)

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini