HUT RI KE 73 KADES YOSOWILANGUN KIDUL ADAKAN SHOLAWATAN - METRO JATIM

Breaking

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini

Minggu, 02 September 2018

HUT RI KE 73 KADES YOSOWILANGUN KIDUL ADAKAN SHOLAWATAN


Lumajang, Metro Jatim;
Zainul Anwar adalah salah seorang Kepala Desa Yosowilangun Kidul Kecamatan Yosowilangun Kabupaten Lumajang. Malam kemarin tepatnya Sabtu (1/9/2018)  telah di adakan pengajian akbar yang di kenal dengan kelompok pengajian Al Mustofa, dimana kelompok ini adalah terdiri dari klompok jama'ah yang diikuti baik dari kota dan plosok plosok se-Kabupaten Lumajang, tidak ketinggalan dari luar kota yaitu Jember dan Probolinggo. Jama'ah Al Mustofa ini memang sangat terkenal banyak jama'ahnya.


Menurut ketua panitia penyelenggara pengajian akbar Al Mustofa ini, "Kami melaksanakan pengajian ini memang saya sengaja mengadakan ini karena dengan tujuan ingin memeriahkan di desa kami dan ingin masyarakat supaya sadar bahwa hari ulang tahun kemerdekaan (HUT) harus di isi dengan beberapa ragam diantaranya sholawatan biar kehidupan di masyarakat kita hususnya bisa barokah dan bermanfaat," ujarnya.


"Tujuan kami mengadakan ini tidak lain supaya kita tetap meningkatkan rasa tawakal kepada Allah dan iman kita tambah kokoh, juga HUT  RI yang ke 73 ini bukan kita isi dengan budaya budaya saja , tetapi juga diisi dengan kegitan Islami untuk mempererat ukhwah islamiyah," paparnya.


Acara ini bertempat di Balai Desa Kebonsari, Yosowilangu Kidul Kecamatan Yosowilangun Kabupaten Lumajang dan di hadiri banyak pengunjung baik dari desa itu sendiri maupun dari luar kota. Adapun acara ini turut hadir mantan Bupati Lumajang Drs. As'at Malig yang  baru beberapa hari saja habis jabatannya sebagai Bupati Lumajang.


Beliau mengatakan dengan kata kata himbauan, "Mari kita syukuri karena kita masih diberi kekuatan dan dengan adanya sisa umur kita ini kita tetap tawakal kepada Allah karena dengan adanya kita bersholawat berarti kita masih di sayangi oleh Allah SWT, dan kita jangan sampai menjauh dari sholawat justru mari kita perbanyak baca solawat supaya kita kelak bisa mendapat syafaat dari Rosulloh di akherat nanti," paparnya.


Zainul Anwar menambahkan, "Saya sangat berterima kasih dan bersyukur kepada Alloh, dan banyak trima kasih kepada semua warga kami yang turut hadir ikut serta berpartisipasi memeriahkan dalam acara ini semoga Alloh akan membalasnya dengan balasan yang lebih besar dan barokah, dan tak lupa juga saya ucapkan terima kasih bagi semua para jama'ah karena masih sempat untuk mendekatkan diri kepada Alloh lewat kita bersholawat atas Nabi Muhammad SAW," pungkasnya.

Reporter: Abd halim sp

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini