PENGERJAAN P3TGAI DESA NAMPU KEC. GEMARANG KAB. MADIUN PROGRAM ANGGARAN TAHUN 2021 DIMULAI - METRO JATIM

Breaking

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini

Jumat, 14 Mei 2021

PENGERJAAN P3TGAI DESA NAMPU KEC. GEMARANG KAB. MADIUN PROGRAM ANGGARAN TAHUN 2021 DIMULAI



Madiun, Metro Jatim;

Pembangun Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3TGAI) di Desa Nampu adalah merupakan kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan kinerja Irigasi Desa guna kesejahteraan petani, peningkatan ekonomi masyarakat dan berkontribusi untuk ketahanan pangan, kedaulatan pangan Nasional, demikian juga Melalui P3TGAI Program Padat Karya Tunai dapat dilaksanakan.


Pengerjaan fisik saluran irigasi yang dibangun sepanjang 390 meter dengan memakai pasangan batu kali dengan ukuran ketebalan pondasi 30×30 cm sedangkan pasangan tinggi dinding dan ketebalannya 30x40 cm, dengan anggaran 195 juta rupiah dari APBN Tahun Anggaran 2021, nantinya irigasi ini diharapkan mampu mengaliri sawah petani Desa Nampu kurang lebih seluas 35 hektar.


"Pelaksanaan kegiatan dengan sistem swakelola artinya tidak dilaksanakan pihak ketiga/dikontraktualkan, jadi murni memberdayakan tenaga masyarakat sekitar irigasi dengan target 12 orang, upah kuli 75 ribu rupiah dan upah tukang 95 ribu rupiah perhari, diharapkan pembangunan saluran irigasi ini selesai pada pertengahan bulan Juli Tahun 2021," tutur Matori sebagai Ketua HIPPA.


"Dengan ditingkatkannya pembangunan saluran irigasi di lokasi tersebut diharapkan air dapat berjalan lancar dan merata karena sudah tidak terjadi kebocoran air yang menyebabkan air tidak sampai ke tujuan," tuturnya

"Sedangkan kendala yang dihadapi saat ini adalah pengangkutan bahan material sampai di lokasi cukup jauh sehingga perlu adanya tenaga tambahan untuk melansir bahan materialnya," lanjutnya.


Sebagai ketua HIPPA "Nampu Karya" Desa Nampu Matori menyampaikan kepada awak media bahwa terselenggaranya kegiatan pembangunan P3TGAI di Desa Nampu ini sudah sesuai usulan prioritas yang telah disusun melalui Musyawarah Desa (Musdes), selain itu tujuan utamanya adalah untuk memperkuat dan meningkatkan kemandirian masyarakat petani dalam kegiatan pengelolaan jaringan irigasi. (Ismantono)

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini