Liburan Hari Raya Wisatawan Luar Daerah Padati Benteng Van Den Bosch Ngawi - METRO JATIM

Breaking

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini

Selasa, 19 Juni 2018

Liburan Hari Raya Wisatawan Luar Daerah Padati Benteng Van Den Bosch Ngawi




Ngawi, Metro Jatim;
Ratusan wisatawan dari berbagai daerah mulai H+ 2 paska liburan lebaran 2018 padati tempat wisata bersejarah Benteng Van Den Bosch atau Benteng Pendem Ngawi, yang dibangun mulai tahun 1859 pada jaman kolonial Belanda tempat yang asik dan memiliki nilai sejarah kondisi bangunan yang masih kokoh dan kelihatan keaslianya tersebut dihari-hari liburan selalu di padati para pengunjung tidak kurang dari dua ratus orang perharinya.

Seperti yang terlihat pada hari raya lebaran 1439 H atau 2018 ini jumlah pengunjung terus meningkat pada hari kedua lebaran 2018 para wisatawan dari lokal maupun dari berbagai daerah di indonesia terus berdatangan untuk melihat keunikan benteng yang memiliki nilai sejarah yang usianya sudah ratuasan tahun.

Menurut data yang ada pada pengelola Batalyon Armed 12 Ngawi yang bekerjasama dengan Pemerintah daerah melalui leading sektornya Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupten Ngawi mencatat pengunjung mulai banyak berdatangan ke lokasi setempat sejak hari minggu  (17/06) paska liburan lebaran jumplah pengunjung yang datang mencapai 700 0rang, lebih khusunya dari luar daerah Ngawi.
     
Seorang pengunjung Suprihatin asal Boyolali  Jawa Tengah yang hendak berliburan ke Surabaya menyempatkan diri untuk singgah lokasi tersebut bersama keluarganyamengatakan "selain ingin mengetahui nilai sejarah selain itu tujuannya datang ke Benteng Pendem Ngawi adalah untuk mengagumi keindahan dan sarat bangunan benteng yang memiliki bangunan bergaya Eropa. Desainya unik dan sarat nilai sejarah dan kondisi bangunan bentengnya masih sangat kokoh meski sudah berusia ratusan tahu." ujar Suprihatin kepada wartawan Metro Jatim. Ia mengaku cukup senang dengan dibukanya benteng Pendem Ngawi sebagai tempat tujuan wisata sejak 3 tahun lalu sebagai tujuan wisata baru di Kabupaten Ngawi.

Pemerintah setempat melalui dinas terkait akan berusaha semaksimal mungkin dalam membenahi Benteng Pendem untuk dijadikan tujuan wisata di bumi Orek-Orek Ngawi sehingga pertumbuhan ekonomi kerakyatan disektor pariwisata akan meningkat, terang Totok kabid pariwisata mewakili Kadin Disparpora. (JM) 

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini