Kades Kwadungan Tingkatkan Pendapatan Warga Melalui Program PKT - METRO JATIM

Breaking

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini

Selasa, 01 Desember 2020

Kades Kwadungan Tingkatkan Pendapatan Warga Melalui Program PKT

Ngawi, Metro Jatim;

Pemerintah Desa/Kecamatan Kwadungan Kabupaten Ngawi untuk memperlancar serta meningkatkan hasil pertanian telah memperbaiki  sarana infrastruktur jalan pertanian. Hal tersebut dilaksanakan kepala desa “Partono” beserta jajaran desa setempat guna memperlancar akses trasportasi menuju lokasi kawasan pertanian dan perkebunan warga. Pembangunan infrastruktur normalisasi jalan makadam yang dikerjakan melalui program Padat karya tunai (PKT)  ini dibiayai Dana Desa (DD) bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) tahun 2020.

Menurut “Partono” Kepala Desa Kwadungan, pekerjaan perbaikan normalisasi jalan makadam menuju kawasan pertanian tersebut nantinya  benar-benar akan bisa dimanfaatkan untuk mewujudkan salah satu tujuan pembangunan akses infrastruktur kawasan pertanian  yang akan memperlancar jalur transportasi dalam beraktipitas dalam meng angkut hasil bumi akan menjadi lancar. Bahkan, pihaknya berkeyakinan akan ada peningkatkan nilai jual hasil produksi petani di kawasan pertanian tersebut.


Lebih lanjut dikatakan “Mbah Partono” sapaan akrabnya, "Perbaikan sarana infrastruktur desa ini kami lakukan melalui program padat karya tunai (PKT) bertujuan untuk warga masyarakat kami barengi dengan refokusing kegiatan pembangunan yang mampu menciptakan lapangan kerja yang berkelanjutan dan memprioritaskan penggunaan sumber dana desa dan  untuk kegiatan pembangunan yang bersifat produktif  berkelanjutan. Misalnya, refokusing penggunaan dana desa untuk Padat Karya Tunai ini kami arahkan pada pengembangan produk unggulan kawasan di sektor daerah kawasan pertanian  untuk meningkatkan pendapatan masyarakat serta sebagai penanggulangan kemiskinan sedikit demi sedikit masyarakat akan bisa meningkatkan pendapatan dari hasil pertanian, kalau akses transportasinya lancar dan bagus, pasti nilai jualnya akan meningkat," ujar Partono. (JM)

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini