Pembangunan Rabat Beton Jalan Sawah Mudahkan Petani Angkut Hasil Panen ke Rumah - METRO JATIM

Breaking

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini

Selasa, 21 Desember 2021

Pembangunan Rabat Beton Jalan Sawah Mudahkan Petani Angkut Hasil Panen ke Rumah



Madiun, Metro Jatim;

Kucuran Dana BKK dan PAK Tahun 2021 Pemdes Ngampel optimalkan pembangunan rabat beton jalan menuju sawah di Dusun Gempol Desa Ngampel Kecamatan Mejayan Kabupaten Madiun, Selasa (14/12/2021).


Volume rabat beton jalan dengan panjang 130 meter lebar 3,5 meter Tebal 15 centimeter menyerap anggaran sebesar Rp 100.000.000,- dikerjakan dengan sistem swakelola, dimana penyerapan seluruh tenaga pekerjanya dilakukan oleh warga lingkungan Dusun Gempol Sendiri, saat ini progres pengerjaannya sudah mencapai 100%.


"Penerapan sistem swakelola dimaksudkan agar di masa pandemi Covid-19 warga dapat terbantu ekonominya dengan adanya bekerja pada proyek pembangunan rabat beton jalan tersebut,"  ujar Kades Ngampel Afrius Tri Nugroho, S.T.



Selain hal tersebut, pemilihan lokasi pembangunan rabat beton jalan sudah melalui usulan dan disepakati dalam forum Musyawarah Dusun (Musdus) beberapa waktu lalu, dengan harapan proyek infrastruktur dapat membawa manfaat sebesar-besarnya khususnya bagi petani dan umumnya warga Dusun Gempol Sendiri.


Mewakili warga desanya, Afrius Tri Nugroho, S.T. yang akrab disapa ”Mas Inuk” mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada anggota legislatif atas kerjasamanya melalui wadah Jaringan aspirasi masyarakat, dana Bantuan Keuangan Khusus (BKK) dapat dikucurkan untuk membantu perekonomian warga masyarakatnya melalui perbaikan infra struktur rabat beton jalan persawahan, yang sudah lama dinantikan dan diharapkan. (Ismantono)

Post Top Ad

Pasang Iklan Disini